Golden Eagle Energy Catat Penjualan Neto Rp1,05 Triliun Hingga Desember 2022
IQPlus, (4/4) – PT Golden Eagle Energy Tbk (SSMT) mencatat penjualan neto Rp1,05 triliun hingga periode 31 Desember 2022 naik dari penjualan neto Rp508,27 miliar di periode yang sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Selasa menyebutkan, beban pokok penjualan meningkat menjadi Rp711,91 miliar dari Rp346,11 miliar dan laba bruto naik menjadi Rp337,36 miliar dari laba bruto Rp162,16 miliar.
Laba sebelum pajak tercatat mencapai Rp463,16 miliar naik dari laba sebelum pajak Rp258,00 miliar tahun sebelumnya. Sementara laba bersih yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk mencapai Rp362,33 miliar naik dari laba bersih Rp233,44 miliar.
Total liabilitas mencapai Rp165,96 miliar hingga periode 31 Desember 2022 turun dari total liabilitas Rp232,71 miliar hingga periode 31 Desember 2021. Sedangkan total aset mencapai Rp1,18 triliun hingga periode 31 Desember 2022 naik dari total aset Rp1,05 triliun hingga periode 31 Desember 2021. (end)