Pada tanggal 19 Desember 2016, PT Triaryani, anak perusahaan terkendali dari PT Golden Eagle Energy Tbk (“Perseroan”), telah menandatangani perubahan perjanjian pemberian pinjaman dengan PT Bank Permata Tbk, dengan rincian sebagai berikut :
- Untuk fasilitas Term Loan
– Perpanjangan jangka waktu pembayaran fasilitas yang semula sampai dengan 8 Maret 2019, berubah menjadi sampai dengan 31 Desember 2021;
– Restrukturisasi nilai angsuran pembayaran fasilitas dimana angsuran kewajiban pokok per kuartal dimulai dengan angsuran kurang lebih sebesar USD 24 ribu dan
IDR 122 juta, dan akan terus meningkat hingga 31 Desember 2021; dan
– Penurunan suku bunga menjadi 5,50% p.a untuk fasilitas dalam mata uang USD, dan 11,00% p.a untuk fasilitas dalam mata uang IDR.
- Untuk fasilitas Revolving Loan dilakukan penurunan suku bunga menjadi 11,00% p.a.
Dengan adanya restrukturisasi ini, PT Triaryani memiliki fleksibilitas untuk mengoptimalkan dana yang tersedia untuk kegiatan operasionalnya demi menunjang keberlangsungan usaha perusahaan, sehingga secara tidak langsung juga akan memberikan dampak positif terhadap Perseroan.